Selamat Datang!

Selamat Datang dan terima kasih saya ucapkan kepada pengunjung blog sederhana saya ini! Blog saya isinya singkat saja, jadi tidak ada penjelasan lebih lanjut tentang informasi yang saya buat. Mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan kata

Jumat, 15 Februari 2013

Posisi Dalam Sepakbola Dan Tugasnya

1. Kiper/Penjaga Gawang
Inilah posisi terpenting dalam sepakbola karena dia bertugas menjaga gawang dari bola tembakan lawan. Cukup sulit memang untuk menjadi kiper karena dibutuhkan refleks, kekuatan, skill, lompatan yang jauh dan tinggi, kemampuan menebak pinalty, ketepatan menagkap bola, mengatur pertahanan, dan ketenangan saat 1 on 1. Sebaiknya yang tidak terlalu jago jangan coba2 jadi kiper. Karena nasib jadi kiper hanya 2, selalu dimainkan atau pengisi setia bangku cadangan. Kiper juga merupakan posisi spesial karena diperboelhkan menangkap bola dengan tangan di kotak penalty selama itu bukan bola tendangan pemain teman yang langsung ditangkap kecuali jika tidak sengaja.

2. Sweeper/Libero
Merupakan posisi mutlak/wajib dalam strategi catenaccio atau bertahan ala timnas Italia. Sweeper/Libero ditempatkan di belakang bek, di depan kiper dan merupakan tembok terahkir sebelum kiper. Sesuai namanya : sweeper, pemain ini bertugas membuang bola jauh-jauh dari kotak penalty. Tapi pemain ini boleh berkeliaran di lapangan tengah. Karena punahnya strategi catenaccio, posisi ini tidak lagi digunakan dan tidak lagi populer.

3. Bek Tengah/Center back/Stopper
Pemain ini bertugas menjadi palang pintu, melakukan marking/penjagaan pada pemain lawan, menutup ruang tembak, dan menghalau crossing atau umpan lainnya. Biasanya posisi ini bertubuh besar dan tegap. Posisi ini juga biasanya maju membantu serangan saat corner/free kick. Karena perannya kurang terlihat, posisi ini kurang populer walau sebenarnya posisi ini sangat penting, bahkan wajib.

4. Bek sisi/Side back/Full back
Posisi ini tidak membutuhkan tubuh besar, justru pemain kurus lebih bagus untuk ini karena memang dibuthkan pemain yang cepat. Posisi ini sering membantu serangan dan melakukan crossing. Tugas posisi ini adalah menghalangi serangan dari sisi dan menjadi tembok pertama penghalau crossing.

5. Bek sayap/Wing back
Posisi ini mulai jarang karena sudah diwakili oleh posisi diatas. Bek sayap biasanya lebih menyerang walau posisinya berada di belakang sayap tengah. Posisi ini dapat ditemui dalam formasi 5 bek.

6. Gelandang bertahan/Defence midfielder
Peran ini cukup penting karena bertugas menjadi tembok pertama pertahanan. Posisi ini juga bertugas merusak irama serangan lawan agar lawan tidak leluasa menyerang. Gelandang bertahan biasanya bertugas menjaga ketat playmaker/gelandang serang lawan agar tidak leluasa memberi umpan, melakukan long shoot, dan mengatur serangan. Posisi ini dapat dibilang kotor karena sering melakukan pelanggaran demi menghentikan serangan lawan.

7. Gelandang tengah/Center Midfielder
Posisi ini bertugas menjadi jembatan antara pertahanan dengan penyerang. Biasanya posisi ini menjadi distributor bola dan paling sering dapat bola dan mengumpan, karena itu dibuthkan kontrol dan passing yang bagus. Posisi ini berada diantara gelandang bertahan dan gelandang serang.

8. Gelandang serang/Attacking Midfielder
Biasanya posisi ini bertugas menjadi pengatur serangan, memanjakan striker dengan umpannya yang jitu, menjadi long ranger, dan masuk menerobos pertahanan lawan saat lengah. Cukup sulit memainkan posisi ini karena hampir segalanya dibutuhkan.

9. Gelandang Sayap/Wing Midfielder
Bertugas menjadi tembok pertama pertahanan di sisi lapangan, membantu serangan dari sisi lapangan, dan melakukan crossing. Dibutuhkan akurasi umpan yang tinggi, kecepatan, dan dribel yang bagus.

10. Playmaker/Pengatur tempo permainan
Inilah posisi yang sangat penting karena bertugas menjaga keseimbangan dan stabilitas lini tengah, mengatur tempo permainan cepat atau lambat, bergerak box-to-box/maju mundur, memulai serangan, dll. Sangat sulit memainkan posisi ini karena juga dibutuhkan tanggung jawab besar. Biasanya posisi ini kapten tim.

11. Second Striker/Striker Bayangan
Posisi ini berada diantara stiker murni dengan gelandang serang. Tugasnya adalah mengacak-acak pertahanan lawan dengan gocekannya karena memang teknik yg diandalkan di posisi ini. Cukup sulit memang karena selain harus mengocek-gocek lawan, harus juga mengumpan ke striker murni (jika dipakai). Posisi ini menjadi andalan di strategi false 9/tiki taka. Kini posisi ini sedang ngetrend mengingat suksesnya pemain dengan posisi ini seperti Messi, Maradona, dll.

12. Penyerang Sayap/Wing Forward
Posisi ini lebih mirip gelandang sayap karena sering membantu serangan dan crossing. Bedanya adalah gelanndang sayap memiliki daerah jelajah yg lebih luas, tetapi penyerang sayap lebih kecil karena di depan. Posisi ini juga sering melakukan counter attack cepat dan menususk ke daerah pertahanan.

13. Penyerang Tengah/Center Forward/Target Man
Posisi ini biasa ditemukan dalam strategi 3 penyerang (kecuali dalam strategi false 9). Posisi ini diharuskan memiliki kontrol bola yang baik dan penyelesaian akhir yg sempurna karena posisi ini merupakan acuan atau sasaran untuk diberi umpan. Posisi ini juga sebaiknya memiliki postur tubuh yg besar dan tegap untuk memudahkan kontrol bola udara. Posisi ini juga harus cerdik dalam mencari celah dan masuk ke pertahanan lawan.

14. Striker Murni
Posisi ini hanya punya 1 tugas yaitu mencetak gol. Jadi, tidak perlu repot2 turun membantu pertahanan. Skill saja tidak cukup untuk posisi ini, mental besar juga harus dimiliki. Mengapa? karena posisi ini tugasnya hanya mencetak gol, biasanya posisi ini dianggap egois dan kita harus siap menerima hujatan2 tersebut apalagi jika sudah terkenal. Tidak hanya mental itu, mental utama permainan kita juga harus menyerang, bukan bertahan. Jadi saya agak ragu jika pemain yg tadinya bek ingin menjadi posisi ini, menurut saya tidak akan berhasil karena saya sendiri bek dan pernah mencobanya, saya sangat tersiksa karena tim saya selalu diserang dan saya tidak bisa berbuat apa-apa.

Segitu saja posisi pemain sepakbola yang saya tau, mungkin masih kurang atau di masa yg akan datang bertambah lagi.

Sabtu, 09 Februari 2013

Tips Melakukan Free Kick di PES 2013


Siapa sih football lovers yang gak suka main game satu ini? Ya, PES 2013 adalah salah satu games yang paling disukai masyarakat Indonesia dan menjadi games sepakbola paling populer kedua di dunia setelah FIFA. Di PES, mencetak gol dari jarak jauh terbilang cukup mudah karena pes mengurangi kehebatan kiper dalam menghalau tendangan jarak jauh. Pemain yang dibutuhkan untuk melakukan long shoot adalah pemain yang memiliki akurasi serta power tendangan yang tinggi seperti CR7, Lampard, Gerrard, Rooney, Higuain, dll. Tentunya tak selamanya kita mendapat kesempatan melakukan long shoot. Maka solusi lain mencetak gol adalah dengan memaksimalkan free kick sebaik mungkin. Free kick di PES ada 3 kategori, dekat, sedang, dan jauh. Berikut triknya :

1. Free kick jarak dekat (sekitar kotak pinalty)
Ada 4 pilihan melakukan tendangan jarak segini :
a. Low power free kick
Gunakan pemain dengan akurasi tendangan yang baik seperti Xabi Alonso, Xavi, Gerrard, Lampard, dll. Arahkan bola ke pojok gawang yang sulit di jangkau kiper, di sela kepala pagar betis. tekan kotak+arah bawah dengan power tidak terlalu banyak. Ketika pemain berlari ingin menendang bola, tekan terus X dan bola akan meluncur pelan tapi berakurasi ke arah yang telah ditentukan. Peluang gol besar jika kita bisa melakukannya.
b. High power free kick
Gunakan pemain dengan power tendangan tinggi macam Gerrard, Rooney, Lampard, CR7, atau striker juga bisa. Arahkan bola ke pojok gawang di samping kiper. Tekan kotak+arah atas dengan power sedikit atau setengah sedang (jangan sedang). Saat pemain berlari ingin menendang tekan terus segitiga dan bola akan meluncur keras, lurus ke arah tadi. Peluang gol cukup kecil, tapi setelah itu bisa dapat bola rebound atau corner.
c. Salto
Hanya bisa digunakan jika free kick di daerah setengah lingkaran. Gunakan pemain apa saja untuk ini/bebas. Geser analog kanan sampai kursor kepada pemain yang dituju. Pemain yang akan salto sebaiknya berskill tinggi seperti CR7 atau siapa saja juga boleh sebenarnya. Arahkan pemain ke depan penendang, tapi jangan membelakangi pagar betis. Cukup tekan O dan tunggu bola berada tepat didepan pemain tujuan dan tekan kotak, maka pemain akan melakukan salto. Peluang gol lebih kecil dari High power free kick.
d. Tendangan pressing
Gunakan pemain dengan swerve dan akurasi tendangan yang tinggi seperti Suarez, Beckham, Messi, dll. Arahkan bola ke pojok gawang tiang jauh namun jangan terlalu pojok, bahkan jika pemain yang anda pilih memiliki swerve 95+ arahkan bola ke tengah gawang. Tekan kotak kira-kira hingga penuh 60% dan saat pemain berlari menuju bola tekan terus R2.
e. Tendangan datar
Siapa saja bisa melakukan ini. Hal ini butuh keberuntungan namun jika berhasil, peluang golnya bisa 99%. Arahkan bola ke pagar betis, pojok tiang jauh. Lakukan seperti cara high power free kick namun pencet kotak sedikit saja, setitik bar saja. Jika pagar betis lompat, maka trik ini 99% gol.

2. Free kick jarak menengah (21-26m)
Ada 2 pilihan melakukan free kick ini :
a. High power free kick
Sama seperti free kick jarak dekat tapi arahkan bola ke pojok gawang yang sulit dijangkau kiper dengan power sedang.
b. Knuckle Shoot
Gunakan pada jarak 25m keatas karena tidak bekerja pada jarak dekat. CR7 adalah sosok sempurna untuk ini. Free kick ini sangat sulit, butuh timing yang tepat, tapi jika berhasil, peluang golnya 97%. Arahkan bola tepat di samping kiper. Tekan kotak dengan power tidak terlalu banyak. Inilah yang tersulit, tepat saat langkah terakhir pemain, saat kakinya akan menendang tekan lagi kotak. Indikasi berhasilnya trik ini adalah bola akan meluncur deras tak beraturan dan kiper akan sulit menghalau bola. Tapi jika gagal hasilnya akan sama saja seperti kita menekan kotak saja.
c. Tendangan Pressing
Sama seperti free kick jarak dekat, namun dengan power yang lebih tinggi sekitar 70%. Dan juga butuh pemain yang punya kick power tinggi. Suarez adalah pemain terbaik untuk ini

3. Free kick jarak jauh (27m>)
Sama seperti jarak menengah, namun lakukan dengan power yang lebih besar tergantung jaraknya. Main jauh jaraknya, makin besar powernya.

Segitu aja trik free kick dari saya, semoga bermanfaat.

Translate

Entri Populer