Selamat Datang!

Selamat Datang dan terima kasih saya ucapkan kepada pengunjung blog sederhana saya ini! Blog saya isinya singkat saja, jadi tidak ada penjelasan lebih lanjut tentang informasi yang saya buat. Mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan kata

Minggu, 12 April 2015

Review Pomade : Admiral Fiber Pomade Medium Hold


Kita akan membahas pomade water-based satu ini, Admiral Fiber Pomade Medium Hold.

Saya merasa terkesan dengan pomade ini setelah saya merasa kurang cocok dengan pomade oil-based yang lengket dan sulit dibersihkan karena kadang saya memakai pomade untuk acara formal dan hasilnya kurang bagus jika memakai oil-based. Dan karena pomade ini water-based, saya merasakan sensasi yang jauh berbeda dengan oil-basednya murray's. Langsung saja!

Pembelian dan Harga

Admiral tergolong produk baru dalam dunia pomade sehingga masih kurang terkenal dan tidak mudah mencarinya di barbershop biasa. Di online pun tidak terlalu banyak toko yang menjual produk ini. Harganya terbilang mahal sekali, rata-rata 250 ribu rupiah -__- namun saya berhasil menemukan toko yang menjual produk ini dengan harga grosir yaitu 200 ribu rupiah. Kesimpulan : sulit dicari, mahal sekali mungkin karena merek baru.

Tampak Luar dan Dalam

Di internet, pomade ini terlihat besar sekali, membuat saya berfikir harga mahal karena isinya banyak. Namun saat pomade ini sampai ternyata tidak sebesar di gambar. Memang ukurannya 4oz, lebih besar dari murray's namun kesan awal sudah kecewa. Dikemas di dalam kaleng kaca yang bagus. Saat saya buka ternyata memang isinya banyak dan padat, kekecewaan saya pun sirna. Tercium pula aroma vanila yang cukup kuat.

Aplikasi

Saat pertama diambil mudah sekali, diratakan di tangan pun mudah dan tidak terlalu lengket karena saya membasahi tangan dengan air lumayan banyak. Ratakan ke rambut setengah basah, mudah sekali meratakannya namun saat sudah di rambut malah terasa lengket di kulit kepala. Mungkin karena air yang saya gunakan terlalu banyak jadi pomade ini jatuh ke kulit kepala. Penataan dan penyisiran rambut mudah sekali, rambut tidak terlalu keras karena medium hold namun hasilnya rapih sekali, klimis juga. Wangi vanila cukup kuat di rambut, begitu pula di tangan dan susah dihilangkan dari tangan. Benar-benar cocok untuk acara formal!

Pemakaian dan Ketahanan

Ternyata keindahan di awal tidak berlangsung lama, saya pakai jam 7 pagi lalu beraktivitas biasa di dalam ruangan, jam 11 kilaunya berkurang, holdnya juga menurun tapi rambut saya tetap rapih. Jam 12 saya berwudhu untuk sholat, kilau pomade ini kembali seperti awal pemakaian namun holdnya menurun drastis. Jika terkena air terlalu banyak pun rambut saya terlihat seperti berketombe, padahal itu adalah pomade yang luntur. Rasanya juga lengket saat terkena air, juga saat berkeringat. Pernah sekali saya pakai saat bermain futsal outdoor jam 9 pagi dan efek pomade ini benar-benar sudah tidak terasa. Saya kecewa sekali dengan harganya yang selangit. Kesimpulan : pomade ini sangat tidak tahan lama, hanya cocok untuk aktivitas dalam ruangan yang sejuk dan acara-acara formal. Sangat tidak cocok untuk anak sekolah karena ketahanan yang buruk dan harga selangit.

Pembersihan

Mudah sekali, bahkan tidak perlu shampo. Setelah beraktivitas seharian, mandi tanpa shampo pun bisa menghilangkan pomade ini. Sekali lagi pomade ini memang dirancang untuk pemakaian jangka pendek / sekali pakai.

Kesimpulan

+
Cocok sekali untuk sekali pakai atau acara formal
Hold sedang namun rapih
Kilau lumayan tinggi
Mudah dibersihkan (sebenarnya buruk karena bahkan terlalu mudah)
Pengaplikasian mudah
Wangi enak tapi tidak terlalu kuat

-
Tidak cocok untuk pemakaian lama atau seharian
Mahal sekali
Sulit ditemukan
Lengket
Ketahanan buruk sekali
Rambut sulit ditata ulang saat acak-acakan

Karakteristik Admiral Fiber Pomade Medium Hold
Hold : 3/5
Kilau : 4,5/5
Ketahanan : 1/5
Kenyamanan : 2/5
Kemudahan pemakaian : 5/5
Kemudahan pembersihan : 6/5 (saya kasih nilai melebihi skala karena terlalu mudah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Translate

Entri Populer